Sabtu, 15 November 2014

Jalan-jalan pagi di Gentaru Wonosalam; Galeri Kebon Pak Dokter

Ada apa aja sih di Kebon Pak Dokter? Yuk kita cari tau dan berkenalan dengan sosok pak dokter, bu dokter dan juga karyawan lainnya :)


Para kambing sedang lahap makan sarapan :) ini adalah kandang kambing sementara. Alhamdulillah dengan berkembang pesatmya produksi kambing etawa kami sedang membangun kandang kambing baru yang permanen dengan ukuran lebih besar.


Kandang khusus untuk bayi-bayi kambing, yang juga dengan lucunya sedang melahap sarapan.



Kandang Kambing "Karantina"



Sapi yang gemuk dan sehat. Dibeli tepat sebulan yang lalu dengan konsidi yang kurus, lalu dikarantina dengan makanan bergizi dan ramuan ciptaan pak dokter, Alhamdulillah langsung gemuk ginuk ginuk. (resep ramuan akan kita bahas di post yang akan datang. stay tune)



Pak dokter berpose bersama sapi yang kotor (karena masih pagi, kandang belum dibershikan dan sapi belum dimandikan)




Bu dokter beraksi memberi makan makanan favorit para anak kambing, berebut daun Gembilina.



di dekat kandang anak kambing, adalah berkarung-karung hasil pupuk organik, siap disebar ke sekitar 6 hektar kebon.



Tumpukan jerami yang difermentasi untuk pakan sapi



Pembibitan pohon cengkeh




Tanaman Rumput odot dan Kaliandra, tersebar di seluruh kebon, makanan ternak.



Siap memulai aktivitas berkebun




Salah satu karyawan, Pak Pri, tengah mamngkas pohon durian ranting-ranting pohon durian agar pertumbuhannya lebih maksimal.





Pak Jo dan Pak Jaet, salah dua dari pekerja kebun manula, dengan semangat kerja yang luar biasa. Semoga Allah SWT selalu memberikan kesehatan.



Pak Pri dan Bu Pri, bersama menggiling daun gembilina dan rumput untuk pakan ternak, supaya ternak dapat mengunyah lebih mudah sehingga lebih banyak makan, lebih sehat, lebih gemuk. Aamiin ya robbal alamin




Pak Sukem bertanggung jawab merawat bagian pembibitan burung kenari, sangat telaten.



Hari beranjak siang Pak dokter juga berubah kostum menjadi ala pekebun. Mengisi botol dengan limbah kayu untuk dijadikan biopori (lebih banyak tentang biopori dan manfaatnya? ditunggu ya..)


Hasil jalan-jalan pagi menyusuri kebon, Alhamdulillah nemu buah yang masak pohon; Pepaya california, pisang raja, dan srikaya jumbo. Tinggal petik, rasanya manis sekali. 


Sekian Galeri pertama Kebon Pak Dokter. Sampai ketemu di postingan selanjutnya! :)













Tidak ada komentar:

Posting Komentar